15 Oktober 2021

TEKNIK SABLON CMYK

 TEKNIK SABLON CMYK

Teknik sablon CMYK ini merupakan teknik yang menggunakan 4 warna dasar sebagai proses sablonnya. dari 4 dasar warna tersebut bisa menghasilkan berbagai warana. Teknik sablon ini juga  di kenal sebagai subtractive color model. warna CMYK terdiri dari:


C = cyan
M = magenta
Y = yellow
K = black 


Dengan mencampurkan masing masing pigmen warna yang sudah di setting berdasarkan komposisi setiap warna akan menghasilkan warna lain berdasarkan turunannya, dalam proses sablon CMYK masing masing warna akan di timpakan dalam proses sablon sekali pengeringan, namun ada juga untuk mencari solid warna yang kita inginkan kadang juga kita keringkan atau setengah kering menggunakan hotgun.

sablon cmyk

Teknik ini dapat di aplikasikan di media berwarna putih, kalo media kain yang akan kita gunakan berwarna putih kita langsung dapat mengaplikasikan teknik ini, tetapi jika media kita berwarna gelap kita dapat memberi sablon warna putih untuk dasarnya.
Keuntungan teknik sablon CMYK :


  • Dapat meminimalkan jumlah screen saat berkerja 
Karena kita hanya memakai 4 screen saja berdasarkan pecahan warna.
  • Kerja menjadi lebih cepat
Karena teknik ini memakai sistem timpa dan pengeringan saat akhir jadi kerja kita lebih cepat dari pada kita mengerjakan teknik blok yang harus di keringkan setelah proses gesut.

Jadi kita tidak perlu bingung lagi saat menerima order dengan desain fullcolor. teknik ini sudah meliputi semua warna dan sangat memudahkan kita, di workshop resurrection screenprinting menggunakan produk CMYK process dari lucass.

0 komentar:

Posting Komentar

Contact

Talk to us

Alamat:

Jl. Lambangsari B7/5-7 perumnas sogaten, MADIUN

Jam Kerja:

Senin - Jumat dari 09.00 - 16.00

Whatsapp:

0878 1723 2699

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

SABLON PLASCHARGE

 SABLON PLASCHARGE Sablon plascharge merupakan singkatan dari plastisol discharge. Pasta sablon ini berbasis minyak (oil base) dan biasa di ...